Selasa, 22 Februari 2011

Penunggu bis berdarah

Adi sedang dalam perjalanan ke Jakarta dengan Bis malam. Di tengah perjalanan, bis berhenti di terminal, seorang kakek tua naik dan menawarkan buku-buku pada penumpang

"Bukunya nak? Ada macam-macam nih. Buku silat, cinta2an, agama, dll", ujar si Kakek

Adi yang sedang tidak bisa tidurpun tertarik.
"Ada buku horor ga kek?"

"Oh suka cerita horor ya? kebetulan sisa satu, pas lagi ceritanya. Tentang bis yang ditinggali banyak arwah penasaran. Judulnya "Penunggu Bis Berdarah, Serem banget pokoknya"

"Boleh juga tuh, berapa harganya?"

"150.000 nak"

"Wow, mahal banget kek"

"Ya namanya juga buku best seller. Semua yang baca buku ini kabarnya syok loh waktu baca endingnya", si kakek promosi ala salesman

Adipun mengalah, entah knp, pada saat ia serahkan uang tersebut ke kakek tiba2 petir menggelegar. Angin mulai bertiup kencang. Si kakek turun dr Bis, namun tiba2 berhenti & menolehkan wajahnya pelan2 ke Adi.

"Nak" ujarnya lirih, "Apapun yang terjadi, harap jangn buka halaman terakhir. Ingat, apapun yang terjadi. Kalau tidak nanti kamu akan menyesal & saya tidak mau bertanggung jawab"

Jantung Adi berdegup kencang saking takutnya, ia sampai tidak mampu menganggukan kepala hingga si kakek turun dari bis & menghilang di telan kegelapan.

Pada saat tengah malam, Adi selesai membaca seluruh buku tersebut. Kecuali halaman terakhir. Dan memang benar seperti yang dikatakan si kakek buku itu benar2 menegangkan dan menyeramkan. Bis melaju kencang, hujan turun deras. Kilat menyambar bergantian, terdengar suara guruh menggelegar. Adi melihat sekeliling, ternyata semua penumpang sudah terlelap. Bulu kuduknya merinding.

"Baca halaman terakhir ga ya?" pikir Adi bimbang. Antara penasaran & rasa takut berbaur jadi satu. Di luar malam tampak semakin gelap "Ah.. sudahlah, sekalian aja, nanggung!"
Dengan tangan gemetar ia pun membuka halaman terakhir buku tersebut secara berlahan. Dan akhirnya tampak lembaran kosong dengan sepotong tulisan di bagian pojok kanan atas. Sambil menelan ludah Adi membaca huruf demi huruf yang tercantum :

PENUNGGU BIS BERDARAH
Terbitan CV. Pustaka Buku
Harga Pas : Rp. 12.500 





Sumber : disini

Fakta mengerikan seputar perjalanan ke luar angkasa

Apakah anda ingin bercita-cita untuk menjadi seorang astronot? Atau memimpikan ingin berjalan-jalan ke luar angkasa? Jangan melulu bayangkan hal yang indah-indah. Seperti dikutip dari Discovery, ada beberapa fakta yang “menarik” seputar kepergian ke luar Bumi itu.

Berikut ini adalah hal-hal mengerikan di luar angkasa :

Bangkai Makhluk Hidup
Penelitian dan eksplorasi ruang angkasa telah mengorbankan sejumlah nyawa makhluk hidup, terutama hewan.

Jika Anda mengira mengorbankan monyet dan anjing di lab-lab pengujian atas nama ilmu pengetahuan di Bumi, sudah cukup buruk, bayangkan hal ini.

Sejumlah misi luar angkasa awal melibatkan prosedur re-entri ke Bumi. Sayangnya, tidak seluruh pesawat ulang alik berhasil.

Diperkirakan, kini banyak bangkai anjing dan simian, jenis monyet yang mirip dengan manusia, yang telah menjadi mumi terus mengorbit Bumi sampai saat ini.

Kebocoran Udara
Alexei Leonov merupakan kosmonot Rusia pertama yang berjalan di ruang angkasa pada tahun 1965 lalu. Sayangnya ia mengalami kebocoran udara dan bahan pakaian mengalami kaku yang tidak diantisipasi sebelumnya.

Kakunya material kostum memaksa ia berupaya kembali ke dalam kapsul dengan susah payah. Ia terpaksa harus menurunkan tekanan di dalam kostum dengan risiko bahan kostum itu menggencetnya ke dalam.

Belum selesai sampai di situ, Voskhod, pesawat yang ia tumpangi meleset dari jalur dan mendarat di pegunungan Ural.

Ia terpaksa tetap tinggal di dalam kapsul ruang angkasa tersebut di dalam sampai pertolongan tiba. Di luar, serigala lapar sudah menunggu.

Toilet
Pada 5 Mei 1961, astronot Alan Shepard lebih memilih untuk kencing di celana di pesawat Freedom 7 yang ia tumpangi. Andrew Chaikin, penulis khusus luar angkasa mendeskripsikan, perjalanan ke orbit demikian mengerikan.

Ia menuliskan bahwa toilet di ruang angkasa hanyalah berbentuk pembungkus seperti topi dengan lapisan perekat di pinggirnya. Astronot perlu mengoleskan atau memberikan lapisan anti kuman setelah ia buang hajat.

Nasihat para astronot bagi yang terpaksa memenuhi panggilan alam adalah: telanjang, siapkan waktu sekitar satu jam, dan bawa tisu banyak-banyak. Lakukan secepat mungkin sebelum urin membeku.

Dekompresi Mendadak
Tiga orang astronot Soyuz 11 tewas saat pesawat itu melepaskan tekanan udara saat akan masuk kembali ke atmosfir. Tahun 1965, seorang teknisi dari Johnson Space Center, Houston, AS berhasil hidup dan menceritakan pengalaman serupa.

Saat ia berada di ruang vakum, kecelakaan terjadi dan secara tidak sengaja, kostum luar angkasa yang ia gunakan kehilangan tekanan. Sebelum ia kehilangan kesadaran, yang ia rasakan adalah sensasi lembab yang ia rasakan di lidah terasa seperti mendidih.

Tidak seluruh pakar sepakat seputar gejala dekompresi mendadak. Akan tetapi, beberapa kemungkinannya adalah daging yang membengkak, darah menguap, bola mata meletus, dan pecahnya paru-paru.

Anda masih tertarik untuk pergi ke ruang angkasa dalam waktu dekat? Tentu tidak, bukan? Bersyukurlah bahwa anda masih di bumi.





Sumber : disini

Senin, 21 Februari 2011

Keluarga Terbesar di Dunia, Punya 39 Istri 94 Anak dan 33 Cucu

Inilah Keluarga Terbesar di Dunia, Punya 39 Istri 94 Anak dan 33 Cucu – Keluarga ini tinggal di sebuah rumah dengan jumlah kamar 100, mengingat banyaknya jumlah istri hingga 39 orang merekapun harus bergantian berbagi tempat tidur, dan Anda mungkin kaget dalam sehari untuk makan mereka harus menyediakan 30 ekor ayam 489 kilogram beras dan 295 kilogram kentang , wah betapa repotnya bukan.
Keluarga besar ini tinggal di perbukitan Baktwang negara bagian Mizoram India sebelah Timur berbatasan dengan Burma. Adalah Ziona Chana nama kepala keluarga yang beristri cukup banyak ini merupakan kepala sekte agama setempat hingga memungkinkan dirinya untuk berpoligami sebanyak mungkin.
Maka bila keluarga ini kumpul semua mencapai 181 orang jumlah yang luar biasa untuk sebuah keluarga. Selain diantara 94 anaknya beberapa sudah berkeluarga sehingga dalam keluarga ini pun mencakup 14 menantu yang turut didalamnya. Beberapa istrinya memberikan pengakuan saat ditanya wartawan peliput berita, mereka hidup bahagia saling cinta pengertian dan gotong royong dalam keseharian.
Seperti dikutip BeritaUnik.net dari Daily Mail mengungkapkan jumlah anggota sekte yang dipimpin Chana berjumlah 4000 orang dan Chana sudah mengatakan bahwa dirinya terus akan menambah jumlah istri, terutama menikahi perempuan yang miskin di desa pelosok untuk membantu mereka secara ekonomi.
Inilah keadaan kamar tidur para istri Chana, mereka harus bergantian untuk tidur
Inilah keluarga besar Chana berjumlah 181 orang...





Sumber : disini

Minggu, 13 Februari 2011

Kali Cheonggyecheon (Seoul), Sungai Bersih Ini Dulunya Kumuh Dan Kotor

Sejak lima tahun terakhir, penduduk Kota Seoul punya tempat menarik untuk bersantai. Demi melepas lelah dari kepenatan, warga ibukota Korea Selatan itu tidak lagi cuma menyambangi pusat perbelanjaan atau kafe-kafe, namun cukup berkunjung ke suatu sungai bersih dan berjalan-jalan di sana tanpa dipungut biaya.

Nama sungai itu Cheonggyecheon. Terletak di jantung kota, sungai itu juga mampu menarik minat para turis lokal dan mancanegara. Cheonggyecheon benar-benar menawarkan daya tarik tersendiri.

Suasananya cukup tenang walau di atasnya berlalu-lalang beragam kendaraan bermotor. Sisi kiri dan kanan sungai itu disediakan jalur khusus untuk pejalan kaki, sehingga mereka bisa merasakan langsung kesejukan udara sekaligus mendengarkan aliran air yang menyegarkan.

Kendati tidak bisa diminum, namun air di sungai itu sangat jernih.

Kebetulan pada 5-14 November lalu berlangsung Festival Lentera di sungai Cheonggyecheon. Maka suasana di sungai itu sangat meriah pada malam hari. Banyak pengunjung menyaksikan keindahan nyala lampu lentera berwarna-warni di sepanjang sungai itu.

sungai sepanjang hampir 6 km itu dulunya sangat kumuh, bahkan menjadi jamban dan tempat buang sampah bagi banyak orang. Menurut laman pemerintah Seoul, setelah Perang Korea (1950-1953), Cheonggyecheon menjadi lokasi pemukiman kaum pendatang yang ingin mengadu nasib di ibukota.

Pada dekade 1970-an, Cheonggyecheon berubah fungsi menjadi salah satu simbol "modernisasi" Korsel. sungai itu dibangun banyak tiang pancang dan beton untuk pembangunan jalan layang.

Namun, pada 2003, walikota Seoul saat itu, Lee Myung-bak melakukan perubahan revolusioner. Lee, yang kini sukses menjadi presiden Korsel berkat visinya yang ramah lingkungan, ingin Cheonggyecheon kembali kepada statusnya semula sebagai anak sungai kecil yang mengalir di jantung ibukota.

alan-jalan layang di atas sungai itu disingkirkan, begitu pula dengan tiang pancang dan lapisan beton yang menutupnya. Maka, dua tahun kemudian, Cheonggyecheon "lahir kembali" sebagai sungai sungguhan dan kini menjadi salah satu kebanggaan Seoul sebagai ibukota moderen yang turut memperhatian kelestarian lingkungan hidup.

Menurut keterangan pemerintah Seoul, kelahiran kembali sungai itu bahkan turut menurunkan tingkat polusi udara dan kian menyejukkan udara di tengah kota.

Berikut Foto-foto sungai Masih Kumuh & kotor







Berikut Foto-foto sungai Setelah Dibersihkan






Berikut Foto-foto sungai saat malam hari








Sumber : disini

Miniatur kereta terbesar di dunia

Layout mainan kereta model terbesar di dunia ada di Hamburg, Jerman. Dibuat oleh dua bersaudara Frederick dan Gerrit Braun, dinamakan "Miniatur Wunderland".









Skala : HO
Lama pembangunan : 500.000 jam sejak th. 2000.
Luasnya : lebih dari 1150m2
Ada 900 lokomotif dan 12000 gerbong beroperasi menurut jadwal
Display 300.000 lampu jalan, rumah dan kasino
Hampir 250.000 pohon dipasang
Jumlah manusia mini ada 200.000





Sumber : disini

Rabu, 09 Februari 2011

" Blue Planet Chatterley Valley " Tempat Penghijauan Terbaik Di Dunia

Blue Planet Chatterley Valley

Proyek regenerasi ini penting duduk di 23ha situs bekas tambang batu bara di North Staffordshire, dekat dengan Stoke-on-Trent di Inggris. Ini dialokasikan untuk pembangunan dengan Newcastle Borough Council dan Advantage West Midlands, dengan regenerasi ekonomi yang berkelanjutan memainkan peran kunci dalam proyek ini.

Skema ini bertujuan tidak hanya untuk berkonsentrasi pada teknologi yang berkelanjutan, tetapi juga untuk fokus kriteria keberlanjutan penting lainnya termasuk kebutuhan sosial, ekonomi dan masyarakat. Dengan demikian, salah satu tujuan desain utama adalah untuk memastikan bahwa skema menambahkan sesuatu ke lingkungan lokal dan masyarakat. Blue Planet Chatterley Valley adalah bangunan pertama yang pernah 'beredar' peringkat BREEAM, dengan skor teladan dalam empat bidang penilaian dan mencapai standar yang luar biasa dari keberlanjutan sebagai perkembangan karbon-positif.

35.500 m² The Blue Planet diproyeksikan untuk menyimpan hingga £ 300.000 setahun biaya menjalankan berkurang sebagai akibat dari fitur lingkungan dimasukkan ke dalam desain. Ini membuktikan sekali lagi bahwa bangunan lingkungan tidak hanya menguntungkan lingkungan tetapi mencapai investasi yang tinggi.

Blue Planet sumber energi terbarukan

100% dari energi Blue Planet dan panas yang disuplai oleh sumber yang terbarukan - Ketel bio-massa, panel fotovoltaik dipasang dalam lampu atap ETFE dan pelat jalan elektro-kinetik yang cukup memberikan kelebihan energi panas dan listrik untuk 3.100 rumah lokal. Selain memiliki alat kelengkapan air-efisien, sistem pemanenan air hujan-terinstal untuk penyimpanan dan penggunaan kembali dalam bangunan, menghemat 60% dari kebutuhan air. Sebuah strategi air di lokasi-lebar memungkinkan atenuasi air harus dikendalikan di situs, katering untuk risiko banjir satu-dalam-100-tahun sementara menyediakan fitur tambahan ekologi.

Kebanyakan bahan yang digunakan pada Blue Planet adalah A + atau A dinilai dalam Bre Green Guide to Spesifikasi dan kayu semua FSC disetujui. Ini termasuk dinding komposit dan panel atap dan rooflights ETFE. Lebih dari 40% dari bahan-bahan yang bersumber dari pemasok lokal dalam radius 35 mil, sedangkan bahan internal sebagian besar dari sumber organik dan daur ulang dan / atau didaur ulang. Sasaran pembangunan nol sampah ke TPA. The tonase sampah yang dihasilkan sangat minim dan setiap sampah yang dihasilkan didaur ulang, dengan pemasok yang paling mengelola sampah dan mengembalikannya ke pabrik mereka untuk didaur ulang.

Sejumlah perangkat tambahan ekologi telah dimasukkan ke dalam skema untuk manfaat situs. Ini termasuk peningkatan spesies asli dan penggabungan ruang publik 'hijau' baru berdekatan dengan gedung. Pengembangan juga menghubungkan dua wilayah publik dengan menciptakan sebuah 'taman linier lingkungan', yang mencakup lanskap tambahan dan area bermain.

















Sumber : disini

Selasa, 08 Februari 2011

Seni Kapur 3D dari Seniman Jalanan Cina

Mungkin kita sudah pernah melihat goresan seni kapur dari seniman ternama yang luar biasa, kali ini seniman jalanan dari Cina pun tidak kalah hebat nya sehingga mendapat julukan sebagai "Chalk God" atas karya-karya indah nya...

Inilah wujud sang Dewa Kapur Mr. Hou bersama anaknya..

Beberapa waktu yg lalu, ada beberapa foto seni kapur 3D yang tersebar di Sina Weibo (layanan microblog Cina seperti Twitter), orang berbakat yang menciptakan karya seni ini dijuluki "Dewa Kapur" oleh netizens di Cina. Satu netizen berkata: "Apakah dia seorang arsitek seperti dalam Film 'Inception'?" Bahkan ada netizen lain yang berteriak satu demi satu: "Ini bukan kapur, ini bukan kapur". Melalui investigasi, media Nanjing menemukan bahwa seni kapur 3D pertama kali muncul pada postingan di forum Tianya pada bagian Henan [forum internet BBS Cina yang populer], dengan poster yang disebut "tntu3d". Sebuah panggilan telepon menegaskan bahwa ia adalah "Chalk God" atau "Dewa Kapur", tapi kita bisa memanggilnya Mr. Hou.

Sehubungan dengan ide-ide kreatifnya sendiri, Mr Hou berkata: "Saya pikir karya seni 3D ini sebenarnya tidak begitu langka / mengejutkan, tetapi gagasan sangatlah penting, dan hanya dengan idelah Anda dapat menggerakkan orang. Sebagai contoh, saya pernah pergi ke sebuah pemandangan wisata / atraksi, dan ada patung di persimpangan ini. Di bawah patung itu, di keempat sisinya, adalah sekelompok iklan untuk pemalsuan dokumen resmi. Saya merasa ini sangat mewakili Cina sekarang, jadi saya mulai menggambar, tidak pernah mengharapkan untuk menjadi begitu populer." Mr. Hou mengekspresikan bahwa bagian yang paling memuaskan adalah menggambar 'happy birthday' untuk anak saya, dan potongan tanaman sayuran diciptakan tahun lalu ketika mencuri game sayuran benar-benar populer.

Beberapa foto dari karya seni sang Dewa Kapur...


















Untuk yang penasaran bagaimana seni kapur ini jika dilihat dari sudut yang lain...


Tentu saja gambaran ini akan terlihat biasa dan terkesan jelek jika dilihat dari sudut lain...

Karena karya-karyanya pertama kali muncul di forum Cina, identitasnya pun digali oleh media, dan semua orang terkejut mengetahui bahwa artis seni kapur berbakat hanyalah seorang warga rata-rata yang melakukan bakatnya hanya untuk menghibur anaknya. Mr. Hou yang rendah hati mengatakan ia tidak percaya karya seninya sangatlah mengesankan, namun sebenarnya ide-ide di belakangnya...






Sumber : disini

Label